Rabu, 10 April 2013

PRODUSEN HANDUK

Ada beberapa pertanyaan mendasar yang sering ditanyakan kepada Pabrik Handuk / Produsen Handuk mengenai handuk sebagai salah satu produk promosi diantaranya : Mengapa bahan kapas banyak digunakan untuk handuk? Tidak ada serat alam lainnya yang dapat dibandingkan dengan kapas dalam hal daya serap, daya tahan, kelembutan, dan kemudahan perawatannya detail

 Ada beberapa pertanyaan mendasar yang sering ditanyakan kepada Produsen Handuk mengenai handuk sebagai salah satu produk promosi diantaranya :

Mengapa bahan kapas banyak digunakan untuk handuk?

Tidak ada serat alam lainnya yang dapat dibandingkan dengan kapas dalam hal daya serap, daya tahan, kelembutan, dan kemudahan perawatannya. Kebanyakan handuk terbuat dari kapas, akan tetapi yang benar-benar membedakan adalah masalah kualitas kapas yang kemudian dipintal menjadi benang itu sendiri.


Bagaimana handuk dibuat?

Untuk produksi handuk, produsen handuk memiliki tiga serat yang membentuk tumpukan atau loop yang besatu ke kain dasar. Selama proses tenun, tiga benang digabungkan sesuai dengan pola yang diberikan. Dengan memvariasikan jenis kapas yang digunakan untuk setiap jenis benang dan dengan mengubah pola tenun, maka kemungkinan dihasilkan jenis handuk yang berbeda.


Bagaimana mengetahui daya serap handuk?

Cara terbaik untuk menentukan daya serap handuk adalah dengan menyiram air langsung ke handuk tersebut. Jika air terserap ke handuk segera dan handuk terasa agak kering di sekitar wilayah yang disiram, hal ini menunjukkan bahwa handuk memiliki karakteristik penyerapan yang baik.


Bagaimana saya harus merawat handuk saya?

Sebaiknya handuk yang masih baru dicuci terlebih dahulu untuk menghilangkan debu atau serat longgar dan kita dapat mengikuti petunjuk yang tertera di label handuk tersebut.


Bagaimana mempertahankan warna putih pada handuk?

Dengan menggunakan bahan kimia pencuci yang tepat dan prosedur pencucian yang benar, handuk akan tetap terjaga tingkat putihnya. Handuk putih dapat berubah karena kualitas air ataupun penggunaan cairan pembersih lain yang dapat menyebabkan hilangnya warna.

Apakah handuk dapat menyusut?

Semua handuk biasanya menyusut saat pertama kali dicuci. Tingkat penyusutan bahan ini dipengaruhi oleh ukuran benang yang berbeda, kepadatan tenun, perbedaan pola tenunan dan suhu pencucian yang digunakan ketika membersihkan handuk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar